Wednesday, November 23, 2016

Meizu Pro 7

Meizu Pro 7 Menampakkan Diri, Mirip Galaxy S7 Edge?
Meizu Pro 7


Belum lama ini smartphone Meizu Pro 7 kembali menampakkan diri melalui desain render terbaru. Ponsel tersebut tampak terlihat sangat mirip dengan Samsung Galaxy S7 Edge dengan dukungan layar lengkung di kedua sisinya. Tak hanya itu, Meizu Pro 7 juga didukung kehadiran tombol home kapasitif di bawah layarnya.

Seperti yang sudah Sidomi News bahas sebelumnya, Meizu Pro 7 cukup bersaing di kelasnya dengan mengandalkan layar sentuh lengkung di kedua sisinya berukuran 5,5 inci dengan resolusi Quad HD 2560 x 1440 piksel yang menggunakan teknologi panel Super AMOLED dengan kerapatan 545 piksel per inci.Smartphone kabarnya menjalankan OS Android 6.0 Marshmallow dengan balutan antarmuka FlymeOS 6, seperti yang dilansir dari GSM Arena (22/11/2016).

Performa yang ditawarkan Meizu Pro 7 cukup tinggi karena ditenagai oleh chipset HiSilicon Kirin 960 yang mengusung mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari ARM Cortex-A73 dengan kecepatan 2,4GHz dan quad-core ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 1,8GHz dengan dukungan memori RAM berkapasitas 4GB dan grafis dari Mali-G71 MP8.

Konektivitas Meizu Pro 7 yang mengusung dimensi kompak ini cukup lengkap dengan dukungan 4G LTE, USB Type-C, dual SIM, 3G HSPA, WiFi, Bluetooth, dan GPS. Ponsel Meizu Pro 7 tersedia dalam dua varian kapasitas penyimpanan, yakni 32GB atau 64GB yang dilengkapi slot microSD untuk ekspansi memori eksternal maksimal 128GB (hybrid slot). Belum ada informasi mengenai berapa kapasitas baterai smartphone ini.

Sektor kamera masih menjadi fitur unggulan Meizu Pro 7 dengan didukung kamera utama dengan resolusi 12 megapiksel phase detection autofocus dengan aperture f/2.0 yang menggunakan sensor Sony IMX386 dan didukung oleh dual-tone LED flash. Meizu Pro 7 juga dibekali dengan kamera depan resolusi 5 megapiksel 1,4 um piksel dengan aperture f/2.0 untuk keperluan video call dan foto selfie.

No comments:

Post a Comment

Terimakasih telah berkunjung, semoga bermanfaat, pengujung cerdas pasti meninggalkan jejaknya.